Seorang cewek cantik berpapasan dengan seorang cowok tampan. Sayang, si cowok cuek, karena kulit si cewek kurang putih. Hari berikutnya, si cewek mulai menggunakan produk pemutih. Wow, setelah sekian hari, digambarkan kulit cewek itu mulai putih bersinar. Eh cowok yang cuek itu mendadak jadi perhatian banget. Bahkan cowok itu ngajakin si cewek untuk untuk ng-date. Kejadian berikutnya cewek-cewek mulai kepengen beli pemutih. Well.. diamana cerita itu berlangsung? Yapz..benar, di sebuah iklan produk pemutih kulit di tv. Selain lewat iklan, gaya hidup juga “dijual” lewat sinetron atau film. Tampil gaya memang gak ada salahnya kok, alamiah. Apalagi pada umur-umur belasan lagi senangnya bergaul. Kita juga merasa perlu punya identitas. Dan gaya adalah salah satu cara menunjukan identitas dan eksistensi. Proses mencari identitas dan menunjukkan eksistensi biasanya berawal dari perasaan dan harapan “ingin diakui sebagai”, “biar menjadi seperti”, atau “dikenali sebagai” Mereka ingin muncul dengan citra yang diinginkan. Itu sebabnya mereka terus-terusan mengingatkan bahwa “kulit kurang putih” atau “rambut ketombean” adalah bencana. Bagusnya kita selektif untuk memilah mana yang cocok atau tidak. Kalau dasarnya kulit kita hitam, kenapa juga harus susah payah menjadi putih. Buat apa menjadi putih kalau ternyata membuat kulit iritasi. Bisa jadi pilihan kita berbeda dengan tren yang berlangsung. Kita tampil gaya melawan arus. Dan hal seperti gini ya sah-sah juga. Malahan kita bisa dibilang sudah tampil dengan menjadi diri kita sendiri. Ada 5 cara untuk be yourself:

1. Sehat dan enggak perlu mahal
Prinsip gaya hidup yang bersih dan sehat is a must. Segala sesuatu yang bikin kita enggak sehat bukanlah pilihan gaya hidup yang oke.

2. Sesuai dengan karakter atau citra “gue banget”
Sebelum mutusin gaya hidup apa yang kita pilih, kita mesti mengenali karakter diri. Misalnya, apa yang kita senangi? Apa yang paling berharga dalam hidup kita? Prinsip nilai-nilai apa yang selalu kita pegang? Dll. Kalau sudah tahu, kita lebih mudah menentukan gaya hidup.

3. Inner beauty
Kepribadian kita juga sebuah pesona kecantikan lhn, apalagi jika kita lumayan smart dan punya kemampuan komunikasi bagus, pasti itu lebih ok lagi. Tanpa perlu pemutih siapa pun akan menyukai


4. Enggak musti seragam anak gaul
Iya dong, nggak harus ngikutin orang lain.

5. Bukan soal kesan atau simbol
Gaya hidup oke itu tentang diri kita bukan simbol

0 CommentsClose Comments

Leave a comment

Newsletter Subscribe

Get the Latest Posts & Articles in Your Email

[mc4wp_form id="517"]

We Promise Not to Send Spam:)